Hosting Unlimited Indonesia

Sate Bakso Bakar Pedas Ketagihan

Sate Bakso?? Hmmm kedengarannya agak asing...
Bakso pake tusuk sate dibakar campur bumbu pedas pasti ketagihan..
Yuk cek bahan2 dan cara pembuatannya..


untuk bahan yang digunakan sebagai berikut :
  • Bakso secukupnya 1 tusuk sate bisa untuk 4-5 bakso
  • 3 sendok makan saos tomat
  • 4 sendok makan kecap manis
  • Lada bubuk secukupnya
  • 3 sendok makan margarin
  • 100 gram kacang tanah goreng
  • 3 siung bawang putih goreng
  • 3 buah cabe merah goreng
  • 7-9 buah cabe rawit sesuaikan selera pedasnya
  • garam secukupnya
  • penyedap rasa
  • air secukupnya
Langkah pembuatannya :
  1. Belah bakso membentuk silang agar mekar dan semakin mempercantik tampilan setelah dibakar dan untuk penyerapan bumbunya agar terasa hingga ke tengah bakso
  2. Tusuk 4-5 buah bakso pertusuknya sesuaikan ukuran bakso yang digunakan saran jangan mengunakan bakso terlalu besar dan terlalu kecil cari ukuran sedang agar tingkat kematangan sempurna ke seluruh area permukaan bakso tersebut.
  3. Siapkan wadah lalu tuangkan saos tomat, kecap manis, margarin yg telah dilelehkan dan lada bubuk kemudian aduk hingga merata
  4. lumurin dan olesi bakso yg telah ditusuk2 hingga merata kesemua area permukaan bakso lalu bakar hingga matang kering dan jangan gosong
  5. Haluskan kacang tanah goreng, bawang putih, dan cabe dengan blender, lalu setelah halus masak dengan menambahkan air, garam dan penyedap rasa hingga matang. 
  6. Siapkan sate yg telah dibakar sajikan dipiring saji kemudian siram merata dengan sambel kacang dan hias sesusi selera bisa tambahkan irisan timun.
Selamat mencoba...

Share this:

Posting Komentar

 
Copyright © RESEP KEKINIAN. Designed by OddThemes | Distributed By Gooyaabi Templates